Alat pendidikan adalah segala sesuatu yang secara
langsung membantu terwujudnya pencapaian tujuan pendidikan, atau dengan kata
lain alat pendidikan adalah situasi dan kondisi yang sengaja dibuat oleh guru
untuk membantu terwujudnya pencapaian tujuan pendidikan. Alat pendidikan dapat
dibedakan menjadi dua macam pengertian, yaitu alat pendidikan yang bersifat
tindakan, dan alat pendidikan yang berupa kebendaan (alat
bantu).
Macam alat pendidikan menurut wujudnya,
meliputi:
- Perbuatan pendidik, yaitu alat pendidikan yang bersifat non material, sering disebut software. Alat pendidikan non material ini dapat dibedakan menjadi dua, yaitu bersifat mengarahkan dan mencegah. Mengarahkan antara lain: memberi teladan, membimbing, menasehati, perintah, pujian, dan hadiah. Mencegah antara lain: melarang, menegur, mengancam, dan bahkan menghukum.
- Benda-benda sebagai alat bantu pendidikan. Dengan demikian alat bantu ini bersifat material. Sering pula disebut hardware. Alat yang bersifat material ini contohnya antara lain buku-buku, gambar, alat permainan, alat peraga, alat laboratorium, meja kursi, papan tulis, OHP, kapur, dsb.
Sesuai dengan metode pndidikan,
agar alat pendidikan, agar alat pendidikan tersebut dapat dikatakan baik jika
memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1.
Tujuan pendidikan
2.
Pendidik
3.
Peserta didik
No comments:
Post a Comment